Anime Jepang

Inilah Deretan Anime yang Dianggap Gagal Memenuhi Ekspektasi!

Menunggu anime baru rilis dengan ekspektasi tinggi adalah hal yang biasa bagi para penggemar. Namun, tak jarang realita berkata lain. Beberapa judul yang sempat mencuri perhatian justru gagal total saat dieksekusi, terutama dari segi visual. Trailer-nya mungkin terlihat menjanjikan, tapi begitu udah tayang, rasanya seperti tertipu harapan sendiri.Berikut ini adalah beberapa anime yang sayangnya tidak mampu memenuhi ekspektasi karena kualitas animasi yang jauh dari kata maksimal.

1. Nanatsu no Taizai Season 3

Salah satu contoh paling ikonik soal penurunan kualitas. Pertarungan besar seperti Meliodas vs Escanor, yang seharusnya menjadi momen klimaks, justru terlihat seperti adegan uji coba. Pergantian studio sangat berpengaruh terhadap hasil akhir, dan banyak penggemar merasa kehilangan momen emosional karena animasi yang terasa datar dan kurang hidup.

2. Blue Lock Season 2

Season pertama Blue Lock berhasil menciptakan hype luar biasa. Namun di season dua, kualitas visualnya terasa tidak seimbang dengan intensitas ceritanya. Adegan pertandingan yang seharusnya penuh ketegangan malah terlihat biasa saja. Momen-momen penting kehilangan impact karena animasi nya yang kurang rapi dan dianggap hanya sebagai presentasi powerpoint yang berjalan.

3. Berserk (2016)

Adaptasi CGI Berserk tahun 2016 menjadi salah satu kegagalan yang cukup disayangkan. Padahal, series ini memiliki cerita yang kuat dan dark. Sayangnya, gaya animasi yang digunakan membuat karakternya terlihat kaku, dengan ekspresi datar dan gerakan yang tidak natural. Banyak penonton menyerah sejak episode pertama, dan lebih memilih membaca manganya.

4. Tokyo Ghoul:re

Setelah awal yang menjanjikan di season pertama, Tokyo Ghoul:re justru menjadi titik balik yang mengecewakan. Ceritanya yang kompleks diperparah dengan pacing yang terburu-buru dan animasi yang kurang maksimal. Efek kagune yang dulunya menjadi daya tarik utama justru terlihat seadanya, membuat banyak penggemar merasa kehilangan koneksi emosional dengan karakter.

5. Kingdom Season 1 & 2

Meskipun manga Kingdom sangat populer dengan cerita strategi yang matang, adaptasi animenya di dua season awal justru menuai banyak kritik. Penggunaan CGI secara dominan malah membuat pengalaman menontonnya terasa seperti melihat cutscene game jadul. Untungnya, kualitas animasi meningkat signifikan di season-season berikutnya.