Jin BTS Jadi Relawan untuk Korban Kebakaran Hutan di Gyeongbuk
Jin, anggota tertua dari BTS, turut ambil bagian dalam aksi kemanusiaan dengan menjadi relawan di wilayah terdampak kebakaran hutan di Gyeongbuk. Ia secara langsung membagikan makanan kepada para korban yang berada di tempat pengungsian. Berdasarkan laporan industri musik pada Jumat (4/4), Jin mengunjungi pengungsian korban kebakaran hutan di Gilan-myeon, Andong-si, Provinsi Gyeongsang Utara, sehari sebelumnya.