Drakor Korea Musik

Taehyun & Hueningkai TXT Hadirkan Harmoni Memukau di OST Melo Movie

Taehyun dan Heuning Kai TXT pada pemotretan Elle Korea. Sumber: Elle Korea

Taehyun dan Heuningkai, dua anggota Tomorrow X Together (TXT) pada 14 Februari merilis lagu berjudul “Surfing in the Moonlight” sebagai original soundtrack (OST) untuk serial Netflix “Melo Movie”. Lagu ini tersedia di berbagai platform streaming musik sejak pukul 18:00 KST pada hari yang sama.

“Surfing in the Moonlight” merupakan lagu yang menggambarkan suasana dreamy dan bebas antara dua individu di bawah sinar bulan. Liriknya mengandung nuansa whimsical dan atmosfer seperti dongeng, dengan penggunaan ekspresi unik seperti “cheap champagne” dan “broke-down van” dalam gaya lo-fi.

Serial “Melo Movie” sendiri adalah drama romansa yang menceritakan kisah para pemuda yang menghadapi cinta dan ambisi, sambil mengatasi trauma pribadi melalui momen-momen yang terasa seperti adegan dalam film. Dibintangi oleh Choi Woo-shik, Park Bo-young, Lee Jun-young, dan Jeon So-nee, serial ini juga tayang perdana secara global di Netflix pada 14 Februari 2025.

Sebelumnya, Taehyun dan Hueningkai pernah berkolaborasi dalam lagu “Can’t Stop,” yang menjadi lagu pembuka untuk drama ENA “Brewing Love” pada tahun lalu. Vokal menenangkan mereka menambahkan sentuhan romantis pada serial tersebut dan mendapatkan respons positif dari para penggemar. Kini, dengan “Surfing in the Moonlight,” penggemar sangat antusias menantikan pesona yang akan mereka bawa ke “Melo Movie.”

“Surfing in the Moonlight” sudah tersedia di berbagai platform streaming musik. Dengan respon positif dari para penggemar, lagu ini semakin mengukuhkan posisi mereka sebagai musisi yang tak hanya bersinar di panggung, tetapi juga sebagai pengisi OST drama.