Aktris ternama asal Jepang, Satomi Ishihara, resmi mengumumkan kelahiran anak keduanya pada Sabtu, 17 Mei 2025, melalui situs resmi agensinya, Horipro. Kabar bahagia ini disampaikan dengan penuh rasa syukur dan haru, disertai dengan permintaan khusus untuk menjaga privasi keluarganya.
Dalam pernyataan resmi yang dirilis oleh Horipro, disebutkan bahwa baik ibu maupun bayi dalam keadaan sehat. “Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa Ishihara Satomi telah melahirkan anak keduanya. Baik ibu maupun anak berada dalam kondisi yang sehat,” tulis agensi tersebut. Mereka juga menekankan bahwa informasi pribadi seperti jenis kelamin dan tanggal lahir anak tidak akan diungkapkan demi menjaga privasi keluarga sang aktris tersebut.
Ishihara sendiri menyampaikan komentarnya secara langsung, ia mengungkapkan betapa dirinya sangat emosional dan dipenuhi oleh rasa syukur pada momen tersebut. Ia merasa sangat terharu karena dokter dan bidan yang membantunya melahirkan anak pertama tiga tahun lalu, kembali mendampingi kelahiran anak keduanya. “Saya menangis karena sangat terharu,” ungkapnya.
Aktris berusia 38 tahun itu juga mengucapkan terima kasih kepada keluarga, sahabat, tim agensi, serta seluruh staf rumah sakit bersalin atas dukungan dan kebaikan yang telah ia terima. Ia juga merasa dikuatkan oleh pesan-pesan hangat dari para penggemar. “Berkat Anda semua, kami dapat memulai hidup baru dengan selamat sebagai keluarga beranggotakan empat orang. Saya ingin menghargai dan membesarkan kehidupan kedua yang berharga ini juga,” tulisnya dalam pernyataan pribadi.
Ishihara menikah dengan seorang pria non-selebritas pada Oktober 2020 dan menyambut kelahiran anak pertamanya pada April 2022. Kabar kehamilan anak keduanya juga sempat diumumkan pada Maret 2025, dan sejak saat itu ia mulai membatasi aktivitasnya, termasuk mengumumkan cuti hamil secara langsung saat tampil di acara Ashita ga Kangaeru Torisetsu Show di NHK.
Mengenai rencana pekerjaannya ke depan, agensi menyatakan bahwa Ishihara akan memprioritaskan kesehatan dan pengasuhan anak, serta akan mempertimbangkan kelanjutan aktivitasnya dengan berdiskusi secara berkala.
Menutup pernyataannya, Ishihara menyampaikan harapannya agar dunia menjadi tempat yang baik bagi seluruh kehidupan, terutama saat musim sedang berganti dan kesehatan perlu lebih dijaga. Ia juga berharap para penggemarnya dapat terus mendukungnya dengan hangat hingga ia siap untuk kembali ke dunia hiburan.
Selamat kepada Satomi Ishihara dan keluarga atas kelahiran anak keduanya!